Monday, April 3, 2017

Mengetahui Pengertian Dan Masalah Kesehatan Lingkungan Dengan Lengkap

 kesehatan lingkungan

Ilmu kesehatan lingkungan yaitu ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara faktor kesehatan dan faktor lingkungan. Pada kesempatan ini logkesehatan.blogspot.co.id akan menjelaskan secara rinci apa itu kesehatan lingkungan. Kesehatan lingkungan adalah faktor yang sangat penting didalam kehidupan sosial kemasyarakatan, serta merupakan salah satu unsur penentu dalam kesejahteraan penduduk. Lingkungan sehat sangat diperlukam tidak hanya untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat, namun juga untuk kenyamanan hidup serta peningkatan efisiensi kerja dan belajar. Nah, ilmu ini dipelajari secara spesifik dan mendalam di perguruan tinggi jurusan kesehatan lingkungan.

Pengertian Kesehatan Lingkungan


A. Menurut WHO


Kesehatan lingkungan adalah Those aspects of human health and disease that are determined by factors in the environment. It also refers to the theory and practice of assessing and controlling factors in the environment that can potentially affect health. 

Bila diartikan dan disimpulkan kesehatan lingkungan adalah Suatu keseimbangan ekologi yang mesti ada antar manusia dan lingkungan supaya bisa menjamin keadaan bagi semua orang.

B. Menurut HAKLI (Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia)


Kesehatan lingkungan adalah dimana sebuah kondisi lingkungan yang dapat menopang keseimbangan ekologi yang dinamis antara manusia dan lingkungan, guna mendukung tercapainya kualitas hidup manusia yang sehat serta bahagia.

Bila disimpulkan secara lengkap berdasarkan definisi diatas Kesehatan Lingkungan adalah  Upaya pengelolaan, perlindungan, serta modifikasi lingkungan yang diarahkan menuju keseimbangan ekologi di tingkat kesejahteraan manusia yang terus meningkat.

Syarat-syarat Lingkungan Yang Sehat


Keadaan Air

Air yang sehat yaitu air yang tidak tercemar, berbau serta bisa dilihat kejernihan air tersebut, bila sudah dipastikan kebersihannya maka harus dimasak memakai suhu 1000C, supaya bakteri yang ada di dalam air tersebut mati.

Keadaan Udara

Udara yang sehat yaitu udara yang didalamnya mengandung apa yang dibutuhkan, misalnya, oksigen yang tidak tercemar oleh zat-zat perusak tubuh, seoerti zat CO2 (zat carbondioksida).

Keadaan tanah

Tanah yang sehat yaitu tanah yang bagus untuk menanam suatu tumbuhan, serta tidak dicemari oleh zat-zat logam berat.

Pemeliharaan Kesehatan Lingkungan


  • Jangan mencemari air seperti membuang sampah disungai
  • Mengurangi pemakaian serta ketergantungan dengan kendaraan bermotor
  • Pengolahan dan pemanfaatan tanah sebagaimana mestinya
  • Menanam tumbuh-tumbuhan di lahan-lahan kosong
  • Tujuan Memelihara Kesehatan Lingkungan
  • Mengurangi Pemanasan Global

Dengan kita menanam tumbuh-tumbuhan yang banyak di lahan yang kosong, maka kita juga telah ikut serta mengurangi pemanasan global, karbon, zat O2 (oksigen) yang berasal dari tumbuhan serta zat tidak langsung zat CO2 (carbon) yang dapat mengakibatkan atmosfer bumi berlubang ini dihisap oleh tumbuhan dan secara langsung zat O2 yang telah dihasilkam tersebut bisa kita nikmati untuk bernafas.

Menjaga Kebersihan Lingkungan

Lingkungan yang sehat harus dijaga kebersihannya, karena lingkungan yang sehat adalah lingkungan yang bersih dari berbagai jenis penyakit serta sampah. Sampah merupakan musuh utama dari kebersihan .
Akan tetapi sampah bisa kita dibersihkan dengan cara-cara sebagai berikut :

Membersihkan Sampah Organik

Sampah organik yaitu sampah yang bisa diserap oleh zat organik yang ada di dalam tanah, oleh karena itu sampah organik bisa dibersihkan dengan cara dikubu didalam tanah, contoh sampah organik misalnya semua jenis daun tumbuhan, Ranting tumbuhan, Akar tumbuhan 

Membersihkan Sampah Non Organik. 

Sampah non organik yaitu sampah yang tidak bisa hancur atau diserap oleh zat organik secara alamk, oleh karena itu sampah non organik bisa kita bersihkan dengan cara dibakar terlebih dahulu kemudian dikubur.
Ruang Lingkup Kesehatan Lingkungan

kesehatan lingkungan masyarakat


mempunyai sumbangsih didalam mewujudkan derajat kesehatan. Karena lingkungan  ini memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap munculnya problematika kesehatan di masyarakat.
Ruang Lingkup Kesehatan Lingkungan Menurut WHO :

  • Pengelolaan air
  • Pengendalian kebisingan
  • Buangan dan pengendalian pencemaran.
  • Pengendalian Vektor
  • Penyediaan Air Minum
  • Pencegahan serta pengendalian
  • Higiene makanan dan higiene susu
  • Pengendalian radiasi
  • Kesehatan kerja
  • Perumahan dan pemukiman
  • Aspek kesling serta transportasi udara
  • Pengendalian pencemaran udara
  • Perencanaan daerah serta perkotaan
  • Pembuangan Sampah Padat
  • Pencegahan kecelakaan
  • Rekreasi umum serta pariwisata
  • pencemaran tanah oleh ekskreta manusia
Tindakan sanitasi yang memiliki hubungan dengan kondisi epidemi/wabah, bencana alam serta urbanisasi penduduk.

Tindakan pencegahan yang dibutuhkan guna menjamin lingkungan.

Ruang Lingkup Kesehatan Lingkungan Menurut UU No 23 tahun 1992 Tentang Kesehatan (Pasal 22 ayat 3) :

  • Pengamanan Limbah padat atau sampah
  • Pengamanan limbah gas
  • Pengamanan radiasi
  • Penyehatan Air serta Udara
  • Pengamanan kebisingan
  • Pengamanan vektor penyakit
  • Pengamanan Limbah cair
  • Penyehatan dan pengamanan lainnya seperti Pasca bencana.

Menurut Undang-Undang nomor 36 tahun 2009 Tentang Kesehatan :

Upaya kesehatan lingkungan tertuju untuk mewujudkan kualitas lingkungan yang sehat, baik fisik, kimia, biologi, ataupun sosial yang memungkinkan semua orang memiliki tingkat kesehatan yang tinggi. Lingkungan sehat tersebut mencakup kesehatan lingkungan sekolah , tempat rekreasi, lingkungan pemukiman, tempat kerja, tempat serta fasilitas umum lainnya.

Untuk syarat lingkungan sehat harus terbebas dari unsur yang  dapat menimbulkan gangguan kesehatan, seperti : limbah cair, limbah gas, air yang tercemar, sampah yang tidak diproses dengan mestinya, binatang pembawa penyakit, zat kimia berbahaya, limbah padat, kebisingan yang berlebihan, radiasi sinar pengion dan non pengion, udara yang tercemar, serta makanan yang sudah tercemar. Demikianlah artikel kesehatan lingkungan ini, semoga dapat bermanfaat bagi kita semua, terimakasih.


EmoticonEmoticon